Page Nav

HIDE

Gradient Skin

Gradient_Skin

Pages

Responsive Ad

Hasil Kolaborasi Membuahkan Hasil, UHAMKA Raih Akreditasi Unggul

Suara.id -  Rekor UHAMKA ,  Prof. Gunawan Suryoputro mengucapkan rasa syukur dan mengapresiasi  pencapaian yang telah diperoleh dari hasil k...


Suara.id - Rekor UHAMKA,  Prof. Gunawan Suryoputro mengucapkan rasa syukur dan mengapresiasi  pencapaian yang telah diperoleh dari hasil kolaborasi antara dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni dan Stakeholder Uhamka.

Kini UHAMKA berhasil meraih Sertifikasi Akreditasi Unggul dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) berdasarkan Surat Keputusan No. 290/SK/BAN-PT/AK-ISK/PT/VI/2022.


“Alhamdulillah. Hari ini tepat dihadiri yang berbahagia melepas Hamka muda melanjutkan cita-citanya, kita mendapat kado istimewa bahwa Uhamka dinyatakan terakreditasi Unggul. Terima kasih atas doa dan kerja keras bapak ibu dosen, tenaga kependidikan, mahasiswa, alumni dan juga semua keluarga besar Uhamka. Semoga Allah membalas kebaikan dan semangat kita semua,” katanya.


Beliau pun menambahkan, sebanyak 2.887 Universitas yang ada di Indonesia dan terdaftar di BAN -PT, hanya 31 Universitas yang terakreditas Unggul, salah satunya adalah UHAMKA.


Akreditasi Unggul merupakan capaian tertinggi bagi universitas di Indonesia yang memiliki mutu dan dilakukan penilaian oleh Badan Akreditasi Perguruan Tinggi Indonesia (BAN-PT) dengan memperhatikan 9 kriteria visi, misi, tujuan dan sasaran; tata pamong, tata kelola dan kerjasama; mahasiswa; sumber daya manusia; keuangan, sarana, dan prasarana; pendidikan; penelitian; pengabdian kepada masyarakat; luaran dan capaian tridharma. 


Reponsive Ads